Polres Jombang Gelar Jalan Sehat Bersama Wartawan

NetizenJombang.Com – Suasana keakraban tersaji di Lapangan Mapolres Jombang saat jajaran Polres Jombang bersama Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) dan Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) serta wartawan lain mengadakan Olahraga bersama peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2024, Rabu (7/2/2024) pagi.

Mengenakan pakaian atasan putih dan celana hitam, peserta Olahraga jalan sehat tampak antusias menyusuri rute yang sudah disiapkan. Termasuk juga sesi pembukaan, dengan sambutan dan hiburan musik.

Peserta Olahraga jalan sehat peringatan HPN 2024 juga disediakan aneka hidangan panganan kaki lima. Berikut acara lomba memasak dan kegiatan periksa kesehatan serta donor darah. Peserta dari kalangan wartawan beserta undangan disediakan aneka hadiah menarik. Termasuk satu unit Sepeda motor sebagai hadiah utama.

Kapolres Jombang, AKBP Eko Bagus Riyadi mengatakan selamat atas perayaan HPN untuk teman-teman wartawan dan jurnalis. Tantangan perjuangan dewasa ini berbeda dengan perjuangan terdahulu yang berdarah, mempertaruhkan jiwa dan raga.

“Kalau sekarang perjuangan era digital, bisa diimbangi dengan literasi digital,” kata AKBP Eko Bagus Riyadi dalam sesi sambutan, Rabu (7/2/2024).

AKBP Eko Bagus Riyadi ingin agar warga Jombang dengan sendirinya mensharing baru kemudian menshare informasi yang didapat.

“Terus berkolaborasi, menguatkan situasi Kamtibmas, koordinasi dan kolaborasi bisa terus terjalin dan terpelihara,” terangnya.

Bersama mensukseskan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, diharapkan semua pihak bisa hadir dan menggunakan hak suara di tanggal 14 Februari 2024. Pelaksanaan Pemilu bisa berjalan dengan damai.

“Terima kasih dukungan semua pihak yang telah hadir. Antara media, kepolisian dan forkopimda bisa sama – sama mewijudkan Jombang yang Cemerlang,” tandasnya.

Perwakilan Media, Mukhtar Bagus mengatakan ucapan terima kasih dengan perhatian Kapolres Jombang AKBP Eko Bagus Riyadi beserta jajaran yang selama ini memberi dukungan kepada wartawan dan jurnalis.

“Terima kasih mau menyelenggarakan perayaan Hari Pers di Mapolres dan Polres Jombang menjadi tuan rumah perayaan,” ungkap Mukhtar wartawan RCTI itu.

Semoga kedepan teman – teman wartawan dan jajaran Polres Jombang bisa terus bersinergi dalam mengawal kemajuan Kabupaten Jombang.

“Sekali lagi terima kasih, bapak Kapolres benar- benar baik,” tandasnya. (Red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *